Selasa, 14 Oktober 2014

Harapan ke Depan Dengan Adanya TELEMATIKA di Indonesia

Seiring berkembangnya kemajuan teknologi yang semakin pesat, saya ingin masyarakat untuk bisa mengikuti perkembangan teknologi yang telah ada. Yang pasti dalam proses perkembangannya harus dilakukan dengan penuh tanggung jawab dan tidak melanggar norma-norma yang berlaku di masyarakat. Sehingga tidak merugikan pihak lain dan tidak menguntungkan diri sendiri (egois). Sehingga ke depan telematika dapat menjadi suatu trend yang dapat diterima dan dinikmati oleh seluruh masyarakat, baik dari kalangan atas maupun dari kalangan bawah.


saya juga berharap bahwa pemerintah dapat mendukung kegiatan pembangunan infrastruktur yang dibutuhkan dalam perkembangan telematika di Indonesia. Pembangunan infrastruktur juga diharapkan dapat dibangun secara merata diseluruh wilayah Indonesia agar tidak hanya masyarakat kota saja yang melek akan teknologi. Namun, masyarakat pedesaan dan wilayah-wilayah terpencil di Indonesia dapat merasakan kecanggihan teknologi yang dusah dirasakan oleh hampir seluruh orang di dunia ini.

Tidak ada komentar: