apa itu internet...??
Secara sederhana, Internet adalah kumpulan dari jutaan
komputer di seluruh dunia yang terkoneksi antara yang satu dengan yang lain.
Media koneksi yang digunakan bisa melalui sambungan telpon, serat optik (fiber
optic), kabel koaksial (coaxial cable), satelit atau dengan koneksi wireless.
Ketika kita logon (dalam hal ini terhubung) dengan internet,
kita diberikan hak akses ke komputer-komputer lain di seluruh dunia yang
terhubung juga dengan internet. Dengan kemajuan teknologi yang semakin pesat, saat
ini internet dapat dihubungi dengan koneksi wireless dari handheld PC atau dari
sebuah komputer notebook.
apa itu kode etik..??
Kode Etik Dapat diartikan pola aturan, tata cara, tanda,
pedoman etis dalam melakukan suatu kegiatan atau pekerjaan. Kode etik merupakan
pola aturan atau tata cara sebagai pedoman berperilaku.
Dalam kaitannya dengan profesi, bahwa kode etik merupakan
tata cara atau aturan yang menjadi standart kegiatan anggota suatu profesi.
Suatu kode etik menggambarkan nilai-nilai professional suatu profesi yang
diterjemahkan kedalam standaart perilaku anggotanya. Nilai professional paling
utama adalah keinginan untuk memberikan pengabdian kepada masyarakat.
Nilai professional dapat disebut juga dengan istilah asas
etis.(Chung, 1981 mengemukakan empat asas etis, yaitu : (1). Menghargai harkat
dan martabat (2). Peduli dan bertanggung jawab (3). Integritas dalam hubungan
(4). Tanggung jawab terhadap masyarakat.
Kode etik dijadikan standart aktvitas anggota profesi, kode
etik tersebut sekaligus sebagai pedoman (guidelines). Masyarakat pun menjadikan
sebagai perdoman dengan tujuan mengantisipasi terjadinya bias interaksi antara
anggota profesi. Bias interaksi merupakan monopoli profesi., yaitu memanfaatkan
kekuasan dan hak-hak istimewa yang melindungi kepentingan pribadi yang
betentangan dengan masyarakat. Oteng/ Sutisna (1986: 364) mendefisikan bahwa
kode etik sebagai pedoman yang memaksa perilaku etis anggota profesi.
Konvensi nasional IPBI ke-1 mendefinisikan kode etik sebagai
pola ketentuan, aturan, tata cara yang menjadi pedoman dalam menjalankan
aktifitas maupun tugas suatu profesi. Bahsannya setiap orang harus menjalankan
serta mejiwai akan Pola, Ketentuan, aturan karena pada dasarnya suatu tindakan
yang tidak menggunakan kode etik akan berhadapan dengan sanksi.
kode etik dalam berinternet...!!!
Setelah terhubung dengan internet kita dapat melakukan
beberapa hal, misalnya : mengirim dan menerima email, chating dengan media text
atau suara, berselancar (surfing) di World Wide Web, atau hal-hal lain dengan
suatu software aplikasi tertentu.
Pentingnya Etika di Dunia Maya Hadirnya internet dalam
kehidupan manusia telah membentuk komunitas masyarakat tersendiri. Surat
menyurat yang dulu dilakukan secara tradisional (merpati pos atau kantor pos)
sekarang bisa dilakukan hanya dengan duduk dan mengetik surat tersebut di depan
komputer. Beberapa alasan mengenai pentingnya etika dalam dunia maya adalah
sebagai berikut: a. Bahwa pengguna
internet berasal dari berbagai negara yang mungkin memiliki budaya, bahasa dan
adat istiadat yang berbeda-beda. b.
Pengguna internet merupakan orang-orang yang hidup dalam dunia anonymouse, yang
tidak mengharuskan pernyataan identitas asli dalam berinteraksi. c. Berbagai macam fasilitas
yang diberikan dalam internet memungkinkan seseorang untuk bertindak etis
seperti misalnya ada juga penghuni yang suka iseng dengan melakukan hal-hal
yang tidak seharusnya dilakukan. d. Harus diperhatikan bahwa pengguna internet
akan selalu bertambah setiap saat dan mem ungkinkan masuknya “penghuni” baru
didunia maya tersebut. Beberapa Contoh
Etika dalam Ber-Internet Dengan meningkatnya jumlah pengguna internet, otomatis
rawan terjadinya gesekan-gesekan antar sesama pengguna internet. Untuk itulah
diperlukan suatu etika yang berfungsi sebagai pedoman kita dalam menggunakan
internet, dan berikut ini adalah contoh
beberapa etika ber-internet :
Perhatikan dalam penggunaan huruf Kapital Dalam penulisan
suatu informasi, penggunaan huruf kapital haruslah diperhatikan. Jangan
menggunakan huruf kapital sembarangan. Karena penggunaan huruf kapital yang
tidak tepat dapat disalah artikan oleh para
pengguna internet lainnya. Misalnya penggunaan huruf kapital yang tidak
tepat mencerminkan seseorang yang sedang marah. Biasanya penggunaan huruf
kapital digunakan untuk sebuah singkatan atau nama sebuah badan atau
organisasi.
Hati-hati terhadap informasi yang kita terima Lewat internet
kita bisa mendapatkan informasi sebanyak-banyaknya. Baik itu spam, berita hoax
dan lain-lain. Untuk itulah coba cari referensi sumber berita yang terpercaya.
Atau carilah sumber informasi lain jika anda ingin mengetahui apakah informasi
yang anda terima itu benar atau tidak.
Penggunaan “CC” di e-mail Sebagian dari pengguna e-mail bisa
jadi adalah orang awam yang kurang paham
atau jarang sekali menggunakan e-mail. Jika orang tersebut adalah anda, maka
jangan mencantumkan nama- nama pada kolom “CC” pada form pengiriman e-mail.
Karena jika melakukan hal tersebut semua orang yang menerima e-mail anda bisa
melihat alamat-alamat e-mail orang lain. Untuk itu gunakan selalu “BCC” adar setiap
orang bisa melihat emailnya sendiri.
Penggunaan format HTML Dalam pengiriman sebuah e-mail,
jangan sekali-sekali mencoba format html jika kita tidak yakin apakah orang
yang menerima e-mail kita bisa membaca kode html.
Pengiriman file atau Attachment di E-mail Jangan sembarangan
dalam men-attach file lewat e-mail. Perhatikan size file yang akan kita attach.
Jangan sampai terlalu besar. Karena hal tersebut berdampak pada kepada si
penerima e-mail kita. Solusinya cobalah sebelum meng-attach, file yang akan
kita kirim dikompres terlebih dahulu agar ukuran file-nya bisa minimalisir.
Penggunaan kutipan Biasanya ketika kita aktif di forum maka
anda akan melihat komentar orang yang disertai dengan kutipan dari postingan
orang yang dikomentar tersebut. Terkadang kita juga melihat komentar orang yang
mengambil keseluruhan postingan orang yang dikomentari. Hal tersebut sebenarnya
kurang tepat. Mengapa? Karena dengan seperti itu akan mengakibatkan bandwith
server menjadi berat dan akses untuk membuka postingan tersebut menjadi lama
karena komentar yang menjadi panjang akibat kutipan-kutipan yang tidak perlu.
Private Message Yang namanya private tentunya bukan menjadi
bahan untuk publik. Oleh karena itu ada baiknya kita jangan mengumbar private
message ke area publik. Selain itu, informasi-informasi yang bersifat privasi
sebaiknya disampaikan lewat private message.
Sumber dari Informasi yang kita sampaikan Jika kita membuat
suatu postingan di blog yang sumber tulisan tersebut berasal dari tulisan atau
blog orang lain, ada baiknya kita mencantumkan sumber tulisan tersebut. Karena
ibaratnya tulisan itu seperti sebuah karya seni. Apabila kita sebar luaskan
tanpa mencantumkan penulis aslinya maka ibaratnya seperti kita mengakui karya
seni orang lain.
Hindari personal Attack Sering kali dalam forum di dunia
maya terdapat debat-debat antar sesama pengguna internet. Terkadang hal
tersebut bisa memanas sehingga kosa kata yang disampaikan tidak sopan. Meski
begitu jangan sekali-sekali menggunakan kelemahan lawan debat anda sebagai
senjata anda untuk memenangkan debat, karena hal tersebut akan menunjukan bahwa
betapa dangkalnya pengetahuan anda.
Pelanggaran Etika di Dunia Maya Seperti halnya etika dalam
kehidupan bermasyarakat, sanksi yang diperoleh terhadap suatu pelanggaran adalah
sanksi sosial. Sanksi sosial bisa saja
berupa teguran atau bahkan dikucilkan dari kehidupan bermasyarakat.
Demikian juga dengan pelanggaran etika berinternet. Sanksi yang akan diterima
jika melanggar etika atau norma-norma yang berlaku adalah dikucilkan dari
kehidupan berkomunikasi berinternet. Seperti apabila kita memiliki akun di
sebuah forum, ketika kita melakukan pelanggaran baik menerbitkan tulisan
yang berbau SARA, pornografi, ataupun
menjelek-jelekan orang atau kelompok lain maka akun kita dapat di nonaktifkan
atau di banned dari forum tersebut.
sumber : MAKALAH TUGAS TIKETIKA DI DUNIA MAYA (ETIKET)
OLEH :MUSTIKA CHANDRAUNIVERSITAS AL AZHAR INDONESIASASTRA
JEPANG2013
Internet merupakan hal yang sangat tidak asing lagi di dunia
ini. Dengan internet, dunia terasa lebih sempit, kita dapat mengetahui seluruh
informasi di seluruh dunia. Kita dapat secara bebas melakukan apa saja pada
internet, namun bukan berarti bebas sebebas bebasnya, namun tetap ada peraturan
peraturan walaupun jarang disebutkan. Peraturan ini dapat bersifat ringan
maupun berat. Berikut adalah peraturan dan etika menggunakan internet :
untuk anak anak dan remaja jangan sekali kali membuka situs
porno. Situs porno yang baik semestinya menyediakan log in, dan juga validasi
bahwa pengunjung telah benar benar berumur sekurang kurangnya 18 tahun. Jadi
untuk dibawah 18 jangan membuka situs ini. Selain melanggar hukum juga
melanggar norma agama, dan juga dapat merusak moral kita.
Dalam internet sebenarnya dilarang menyebarkan hal hal yang berbau
pornografi, menyebarkan aib, dan juga tulisan yang bersifat mencela. Alangkah
baiknya kita melakukan sesuatu yang tidak merugikan orang lain.
anda mestinya sudah mengenal youtube. Ya! Bank video ini
telah banyak menyimpan video, entah video apa saja pasti ada disana. Kita biasa
melihat video dari youtube dengan cara online dengan menggunakan flash player.
Dari video disana pasti kita ingin memilikinya dengan mendownload. Tapi tahukah
anda, bahwa mendownload video dari youtube adalah ilegal, karena melanggar
peraturan dari pihak youtube.
kita semua pasti memiliki email. Ya, pada umumnya kita
menggunkan email yang gratis seperti yahoo dan gmail. Sebaiknya memiliki email
dalam internet jangan lebih dari dua. Kenapa ?? Supaya tidak terjadi simpang
siur dalam telekomunikasi internet.
jangan pernah melakukan hacking. Kecuali untuk kebaikan.
Biasanya kita melakukan hacking untuk merusak, misalnya hack facebook untuk
usilin orang. Bahkan menghack paypal untuk mendapatkan uang.
Jangan menggunakan internet untuk enjual diri. biasanya para
pelacur memanfaatkan internet buntuk menjual dirinya dengan cara mengiklankan
dirinya.
jangan mengupload yang berbau porno atau hal yang buruk pada
internet. uploadlah yang baik baik.
gunakan internet dengan bijak dan efisien. internet sebagai
pembantu kita dalam dunia, bukan untuk perusak moral kita.
Sumber: shvoong.com